[ADS] Top Ads

4 Makanan Khas Yogyakarta & Tempat Membelinya

Ada pepatah yang mengatakan, ke Jogja tak akan lengkap rasanya jika moms tak mencicipi kulinernya. Ya, memang benar. Meskipun moms sudah mengenal berbagai makanan yang menjadi ciri khas Jogja tersebut. Namun jika belum mencobanya, rasanya belum komplit. Nah, dalam artikel kali ini, akan dibahas mengenai Makanan Khas Jogja dan Tempat Membelinya.

Bakpia Pathok - NMUTTY.com
Photo: jejakpiknik.com

Tempat Membeli Makanan Khas Jogja Terbaik & Terlaris

Salah satu aktivitas yang tak boleh moms lewatkan, selain mengunjungi obyek wisatanya. Tentu saja dengan berburu Makanan Khas Jogja. Nah, bagi moms yang penasaran dengan berbagai makanan khas ini. Berikut daftar makanan khas Daerah Istimewa Yogyakarta, sekaligus rekomendasi tempat untuk membelinya, diantaranya;

1. Gudeg

Siapa sih yang gak kenal dengan masakan khas Jogja ini. Gudeg merupakan makanan legendaris yang menjadi ciri khas kota Jogja. Masakan berbahan dasar nangka muda yang diberi kuah santan serta disajikan bersama sambal krecek ini begitu digemari bukan hanya oleh masyarakat Jogja sendiri. Tapi juga oleh semua masyarakat Indonesia. Jika sebelumnya, masakan gudeg hanya bisa dimakan di tempat. Dalam arti tak bisa dijadikan oleh-oleh.

Nah, melalui inovasi terbaru, kini gudeg dikemas berupa makanan kalengan. Yang tentunya bisa moms beli untuk dijadikan oleh-oleh khas Jogja. Dimana moms bisa membelinya? Moms bisa membelinya di rumah makan gudeg Yu Djum Kaleng Bagong, rumah makan Bu Lies, rumah makan Bu Tjitro serta rumah makan gudeg Mbarek Bu Haji Ahmad. Keempat rumah makan tersebut masih berlokasi di kota Jogja. Dengan harga perkalengnya, dibanderol dari mulai Rp. 30.000 - 40.000,-.

2. Bakpia Pathok

Satu lagi Makanan Khas Jogja yang tak boleh moms lewatkan yaitu Bakpia Pathok. Olahan makanan berbahan dasar kacang hijau dan dicampur dengan gula pasir serta tepung ini memang menjadi salah satu kuliner andalan Jogja. Pathok sendiri diambil dari nama sebuah desa yang ada di Jogja, pada tahun 1920an. Dimana di Desa tersebut, bakpia ini diproduksi. Namun hanya dalam jumlah terbatas. Jika biasanya moms hanya akan menemukan bakpia Pathok dengan isian kacang hijau saja.

Maka kini, seiring banyaknya inovasi yang dilakukan para pengusaha bakpia. Isian dari bakpia pathuk ini menjadi beragam. Diantaranya dengan isian durian, red velvet, keju, green tea serta cokelat. Beberapa merk bakpia pathok yang banyak diburu pelancong. Diantaranya Merlino, Kurnia Sari, Citra Premium dan Bakpia 25. Untuk bakpia Kurnia Sari, moms bisa membelinya di gerainya langsung yang ada di Jalan Glagah Sari No. 91 C, Warungboto, Umbul Harjo, Yogyakarta.

Harga untuk 1 dusnya yaitu sekitar Rp 28.500 hingga Rp. 30.000,-. Sementara untuk Bakpia 25, moms bisa mengunjungi pabriknya langsung. Lokasinya berada di Jalan AIP II Karel Sasuit Tubun Sanggrahan, Ngampilan, Yogyakarta. Dengan harga 70 ribu hingga 80 ribu per dus.

3. Keripik Welut

Selain kedua makanan yang disebutkan di atas, satu lagi nih makanan khas yang bisa moms cicipi sekaligus bisa dijadikan oleh-oleh, namanya Keripik Welut. Dimana olahan welut/belut sendiri merupakan makanan yang banyak disukai masyarakat Jogja. Jika biasanya welut ini hanya digoreng saja, kini dengan inovasi terbaru. Welut dijadikan keripik dan dibalut dengan tepung. Untuk membeli welut goreng ini, moms bisa datang ke pusat kuliner belut Godean, Sleman, Yogyakarta.

Selain kedua makanan yang disebutkan di atas, satu lagi nih makanan khas yang bisa moms cicipi sekaligus bisa dijadikan oleh-oleh, namanya Keripik Welut. Dimana olahan welut/belut sendiri merupakan makanan yang banyak disukai masyarakat Jogja. Jika biasanya welut ini hanya digoreng saja, kini dengan inovasi terbaru. Welut dijadikan keripik dan dibalut dengan tepung. Untuk membeli welut goreng ini, moms bisa datang ke pusat kuliner belut Godean, Sleman, Yogyakarta.

Harga yang dipatok untuk setiap 1 kilo keripik belut ini yaitu sekitar Rp. 70.000,-. Moms pun bisa mencoba olahan belut lainnya disini. Diantaranya pepes welut, mangut welut, sambal penyet welut, sego welut, dan masih banyak lagi.Harga yang dipatok untuk setiap 1 kilo keripik belut ini yaitu sekitar Rp. 70.000,-. Moms pun bisa mencoba olahan belut lainnya disini. Diantaranya pepes welut, mangut welut, sambal penyet welut, sego welut, dan masih banyak lagi.

4. Geplak

Geplak adalah Makanan Khas Jogja yang terbuat dari parutan kelapa yang dicampur dengan gula pasir ataupun gula merah. Jika biasanya geplak hanya terdiri dari 2 warna yaitu warna putih yang berasal dari gula tebu, serta warna cokelat yang dihasilkan dari gula merah. Maka kini, dengan inovasi terbaru.
Warna geplak menjadi lebih bervariasi, dengan adanya campuran bahan dasar lainnya yang membuat tampilan serta rasa geplak menjadi lebih menarik. Diantaranya warna merah dari buah strawberry, kuning dari buah durian, dan sebagainya. Moms bisa membeli geplak di toko oleh-oleh khas Jogja Ibu Tini, geplak Mbok Tumpluk, geplak Jago dan sebagainya.

Itu dia beberapa Makanan Khas Jogja dan Tempat Membelinya. Moms bisa mencicipinya langsung di tempat, ataupun bisa dijadikan oleh-oleh. Meskipun memang, beberapa kuliner ini sudah dimodifikasi sedemikian rupa. Namun tetap, tidak mengubah rasa serta struktur aslinya. Tentunya sebagai makanan yang menjadi ciri khas Jogja sejak dulu.

[ADS] Bottom Ads

© 2016 - . All Rights Reserved.